Selasa, 10 Maret 2009

Penerapan Disiplin Orang Tua


Hoffman, 1970, menjelaskan tiga bentuk penerapan disiplin pada anak :

(1) Love Withdrawal, melalui teknik orang tua menahan pemberian perhatian atau kasih sayang, atau memberi peringatan pada anak, seperti ”ibu akan pergi jika kamu tidak menurut”, ”ibu tidak suka kamu berperilaku seperti itu”, dsb.

(2) Power Assertion, mengontrol anak dengan menggunakan teknik displin kekerasan seperti mengancam anak, memukul atau anak tidak diberi kebebasan.

(3) Induction, mendiplinkan anak dengan menggunakan alasan dan penjelasan yang sesuai perkembangannya, misalnya ”jangan memukulnya, dia hanya mencoba membantumu”, ”mengapa kamu meneriakinya? Dia tidak sengaja melakukannya”, dsb.

Dijelaskan lebih lanjut bahwa yang paling efektif dalam perkembangan moral positif bagi anak adalah teknik inducement.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar